KPU Lubuklinggau Terima Pendaftaran ROIS

Rabu 28 Agustus 2024 sekira pukul 14.30 WIB, bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Lubuklinggau H. Rodi Wijaya dan Imam Senen (ROIS) mendaftarkan diri sebagai kandidat ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Lubuklinggau.

Kehadiran bakal calon ini diterima oleh Ketua KPU Aspin Dodi, Andri Affandi Divisi Parmas dan SDM, Deni Setiawan Divisi Teknis, Murtako Divisi Hukum dan Vera Yulita Divisi Data dan Informasi. Kemudian, Sekretaris KPU Heronimus Mbeko, Staf Bidang Teknis Nick Sasmita, Dendi Risman Tanjung, Dear Martaliah, Siti Mawaddah Marohmah, dan jajaran KPU lainnya, lalu Bawaslu Lubuklinggau, Dedi Kariema jaya.

Tim Pemenangan menyerahkan berkas pendaftaran secara simbolis kepada Ketua KPU Lubuklinggau, Aspin Dodi.
Setelahnya, Komisioner KPU Divisi Teknis, Deni Setiawan membacakan persyaratan dan tahapan bagi paslon Walikota dan Wakil Walikota sesuai PKPU nomor 8 tahun 2024 tentang tentang pencalonan Gubernur dan Wakil Gubernur, Walikota dan Wakil Walikota dan Bupati dan Wakil Bupati di Provinsi Sumatera Selatan.(adv)

About Mercure548

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *