MERCURENEWS.com-Kak Yoppy Karim sapaan akrab Ketua DPD Partai Nasdem H. Rachmat Hidayat ini, mengembalikan berkas pencalonan Walikota Lubuklinggau ke DPD PKS, Sabtu siang (4/5/2024). Berkas pengembalian diterima Ketua DPD PKS, H. Suhada dan pengurus partai lainnya.
Pengembalikan berkas ini, disampaikan pengurus DPD NasDem melalui mandat yakni Andika Wira Kesuma, Ketua Bappilu Indra Yana, Sekretaris Rachmat Bastari dan jajaran.
“Besar harapan NasDem dan PKS bersatu untuk Pilkada Lubuklinggau ini,” katanya.
Sementara Ketua DPD PKS H. Suhada didampingi Dewan Pimpinan Tingkat Daerah (DPTD) tim penjaringan berkas diterima, dan tim akan melakukan verifikasi dan pertemuan selanjutnya. “Mekanisme selanjutnya akan diputuskan oleh tim PKS,” jelasnya.
H Suhada berujar, kebaikan koalisi yang ada di tingkat pusat akan lebih baik terjalin ke daerah, layaknya kebersamaan Orangtua diikuti anak-anaknya.
“Tapi politik iti dinamis apalagi pilkada. Tentunya sangat mrnguras energi dan fikiran, setiap partai punya pertimbangan yang berbeda. Kalau PKS dan mitra sudah sama visi dan misinya, kenapa harus berpisah membangunan Lubuklinggau,” katanya.(min)